16 - 18 Desember 2013
Pendakian Gunung Gede Pangrango pada tanggal 16 – 18 Desember 2013 ini
merupakan trip penutup gue di tahun 2013 setelah akhirnya menyelesaikan
perkuliahan. pendakian ini gw gk sendirian , gw bersama lukman, khusnul, dan
dua turis mr.briyan dan mrs.shara
Cerita pendakian Gunung Gede ini di mulai dari rumah gw yg berlokasi di
pulau sumatra yaitu lampung bersama lukman menuju Terminal Kampung Rambutan
jakarta,
Sesampai nya di Terminal Kampung Rambutan, waktu masih subuh sekitaran
jam 02.30, gw dn lukman masih menunggu
kawan yg lainnya.
setelah lama kami menunggu, akhirnya yg ditunggu2 datang juga dah tuh, mr.bryan, mrs.shara, dan khusnul, dan kamipun berkenalan dan langsung masuk ke dalam bus tujuan cibodas.
Selama perjalanan menuju Cibodas, gue tertidur nyenyak banget dan tak
terasa udah sampai di persimpangan
Cibodas 2 jam kemudian. Di titik ini sudah terlihat banyak pendaki lain nya dengan tas carrier nya yang besar-besar
melengkapi logistik nya dengan berbelanja di minimarket yang dekat sekali jarak
nya.
Setelah berberes mandi, sarapan dan packing ulang di bascamp, walaupun ada sedikit problem sebelumnya dengan porter, kami tetap bersikeras untuk melanjutkan pendakian ini.
Jalur pendakian awal Taman Nasional Gunung Gede
Pangrango ini sudah mulai menanjak, tapi sudah
di buat sedemikian rupa sehingga jalur nya tertutup batu jadi tidak khawatir
licin. Kemudian ada juga melewati jembatan kokoh yang terawat, suasana nya
benar-benar masih asri dan nyaman
karena kebetulan cuaca nya juga mendung.
Telaga Biru
Sesampai nya di pertigaan air terjun cibeureum, gue
pun memilih istirahat dulu bersama dengan
pendaki yang lain karena kaki juga sudah mulai terasa lelah nya. Suasana nya
saat itu cukup ramai oleh para pendaki yang sedang beristirahat, tapi ada juga
yang sudah bangun tenda di sini.
Setelah melepas lelah sejenak di Pos Panyangcangan
ini, pendakian pun di lanjutkan kembali. Untuk
sampai hingga Pos Kandang Batu dari Pos Panyangcangan ini, gue membutuhkan waktu
2 jam 30 menit lama nya. Jalur trekking
nya mirip dengan jalur-jalur di awal, naik terus ke atas dan berupa tangga (tapi lebih tinggi jarak nya) sehingga
membuat gue sesekali mengalami keram
otot di sekitar dengkul entah karena salah melangkah atau faktor lain.
Yang pasti di momen-momen ini, gue
mendaki sendirian karena teman-teman gue ada yang
jauh di depan dan jauh di belakang, dan hingga sampai lah gue di satu
titik dimana gue merasakan lelah banget
dan akhirnya memilih istirahat panjang yang ujung-ujung nya malah tertidur
sekitar 15 menitan sebelum di bangunkan teman gue yang di belakang
Setelah tidur singkat itu, bisa
dikatakan fisik gue sudah mulai bisa di ajak mendaki lagi dan lagi-lagi
pendakian sendirian pun di mulai lagi karena teman gue yang membangunkan sudah
tidak kelihatan lagi di depan, entah
karena gue nya berjalan lambat atau gue sudah melewati dia tapi tidak
sadar, entahlah…
Singkat nya tempat yang akan gue temui
berikut nya sebelum sampai ke Kandang Badak adalah
Air Panas – Pos Kandang Batu – Air Terjun Pancaweleuh. Ketika melewati
Air Panas harus lebih extra hati-hati
karena jalur nya licin dan cuaca pada waktu itu turun lah hujan deras, tapi
ketika gue lewat jalur Air Panas ini
gue merasakan suasana yang nyaman karena berasa di sauna coyyy apalagi badan lagi lengket banget karena
keringetan bercampur dingin nya air hujan yg turun pasti enak banget tuh
sauna-an
Dan sehabis Pos Kandang Batu itu, gue butuh 1 jam 30 menit lagi hingga akhir nya sampai di tempat Camping Kandang Badak. Sesampai nya di Pos Kandang Badak, gue pun memilih istirahat dulu sebelum membantu teman-teman mendirikan tenda.
setelah beristirahat beberapa menit saya
dan teman-temanpun membangun tenda karna cuaca
sudah mulai gelap dan hujan pun masih mengguyuri kami dan tenda-tenda
lainnya.
saat membangun tendapun angin semakin
kencang dan suhu dingin mulai menusuk nusuh tubuh
kami, dan hampir saja tenda kami hampir tertiup oleh kencangnya angin.
setelah selesai membangun tenda kami
memulai membagi tugas untuk makan malam, ada yang mengambil air dan ada juga yg
memasak.
setelah makan malam kamipun langsung
tidur karna hujan masih saja mengguyur, karna besok kami akan langsung menuju pendakian puncak pertama yaitu
puncak pangrango.
Pukul 04.00 gue terbangun dari tidur yang super nyenyak karena tujuan utama hari ini adalah mendaki Puncak Gunung pangrango. Gue merasa subuh hari itu di Kandang Badak tidak sedingin subuh ketika gue berada di bascamp gunung tanggamus ataupun Gunung betung, mungkin faktor hujan lebat seharian semalam di Kandang Badak menjadi salah satu faktor.
Dari Kandang Badak menuju Puncak
pangrango membutuhkan waktu 3 sampai 4 jam dan jalur yang di tempuh pasti nya
full tanjakan. Karena tas carrier di tinggal di tenda, jadi nya perjalanan menuju Puncak jadi lebih mudah asal
hati-hati saja setiap berpijak karena salah-salah berpijak bisa terpeleset yang bahaya skali pasti nya
Puncak Gunung Pangrango
Mandalawangi - Pangrango
sesampainya kami di puncak pangrango dan menikmati
indah ny pesona mandalawangi yang penuh
dengan bunga edelweis kami pun langsung turun untuk kembali ke post kandang
badak.
dan keesokan pagi nya kami melanjutkan
puncak yang kedua memulai pendakian ke puncak gede.
dari kandang badak menuju puncak gede
membutuhkan waktu tempuh 2 jam untuk sampai di puncak gede, melewati terjalnya
tanjakan setan.
Tanjakan Setan - Gede
setelah melewati jalur pendakian yang cukup berat, akhirnya sampailah kami di PUNCAK GUNUNG GEDE dengan ketinggian 2.958 Mdpl.
Puncak Gunung Gede
Nikmatnya Seruput Cappucino, haha
setelah menikamati indah nya puncak gede sambil menikmati sebatang rokok dan cappucino, kami pun kembali ke kandang badak untuk packing, karna kami akan langsung turun kembali ke bascamp cibodas.
saat turun menuju bascamp cibodas, hari itupun hujan deras sampai-sampai tas carier kami semua terasa semakin berat, dengan pakaian yang kami pakai basah semua.
tak terasa perjalanan setelah melewati lebatnya hujan, sampai lah kami di bascamp cibodas.
kamipun langsung bersih, mandi air hangat, dan makan malam, bercanda gurau, setelah itu kami beristirahat karna esok harinya kami akan langsung kembali ke daerah masing-masing dimana tempat kami tinggal.
ohh indahnya pesona alam gunung gede pangrango.
Thanks Kawan Traveling
* Mr. Bryan
* Mrs. Shara
* Lukman
* Khusnul
#KalianLuarBiasa
0 komentar:
Posting Komentar